Peserta Pelatihan Dibekali Materi Teknik Pemasaran oleh Dosen FEB Undip

Peserta Pelatihan Dibekali Materi Teknik Pemasaran oleh Dosen FEB Undip


Administrator, 6 bulan yang lalu | 108

Semarang - Pada kamis (16/11) seluruh peserta Latihan Kerja dan Produksi menerima materi mengenai Manajemen Pemasaran. Materi yang dibawakan oleh Dosen Program Studi Magister Universitas Diponegoro, I Made Sukresna, merupakan materi terapan yang diterima oleh 40 peserta.

"Pada pelatihan ini, saya harap seluruh peserta dapat memahami bagaimana cara pemasaran bekerja sesuai dengan kebutuhan di masing-masing daerah asal.", tutur Made Sukresna.

2.jpg 1.64 MB


Materi pemasaran ini merupakan pengantar bagi para peserta untuk membuka wawasan mereka tentang bagaimana proses individu dan kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan melalui penciptaan, penawaran, dan pertukaran bebas produk dan jasa yang bernilai dengan pihak lain. Hal tersebut sesuai dengan konsepsi dari pemasaran itu sendiri yang disampaikan dalam pembukaan kelas hari ini. Materi pemasaran yang telah peserta terima kemudian menjadi bahan acuan dalam mulai merancang ide bisnis untuk dilaksanakan pada kegiatan kerja di Lembaga Pemasyarakatan.

Selama kelas berlangsung, para peserta aktif berdiskusi terkait dengan pemasaran produk di Lapas. Diharapkan melalui pembelajaran ini, mampu meningkatkan wawasan peserta dsn meningkatkan pemasaran hasil kegiatan kerja dan produksi di satuan kerja masing-masing.

@kemenkumhamri
@bpsdm_kumham
@kemenkumham_jateng
#Kemenkumham
#BadiklatPastiBisaWBBM
#KumhamSemakinPasti
#KanwilKemenkumhamJateng
#Tejoharwanto
#Kaswo
Semarang - Pada kamis (16/11) seluruh peserta Latihan Kerja dan Produksi menerima materi mengenai Manajemen Pemasaran. Materi yang dibawakan oleh Dosen Program Studi Magister Universitas Diponegoro, I Made Sukresna, merupakan materi terapan yang diterima oleh 40 peserta.

"Pada pelatihan ini, saya harap seluruh peserta dapat memahami bagaimana cara pemasaran bekerja sesuai dengan kebutuhan di masing-masing daerah asal.", tutur Made Sukresna.

2.jpg 1.64 MB


Materi pemasaran ini merupakan pengantar bagi para peserta untuk membuka wawasan mereka tentang bagaimana proses individu dan kelompok memperoleh apa yang mereka butuhkan dan inginkan melalui penciptaan, penawaran, dan pertukaran bebas produk dan jasa yang bernilai dengan pihak lain. Hal tersebut sesuai dengan konsepsi dari pemasaran itu sendiri yang disampaikan dalam pembukaan kelas hari ini. Materi pemasaran yang telah peserta terima kemudian menjadi bahan acuan dalam mulai merancang ide bisnis untuk dilaksanakan pada kegiatan kerja di Lembaga Pemasyarakatan.

Selama kelas berlangsung, para peserta aktif berdiskusi terkait dengan pemasaran produk di Lapas. Diharapkan melalui pembelajaran ini, mampu meningkatkan wawasan peserta dsn meningkatkan pemasaran hasil kegiatan kerja dan produksi di satuan kerja masing-masing.

@kemenkumhamri
@bpsdm_kumham
@kemenkumham_jateng
#Kemenkumham
#BadiklatPastiBisaWBBM
#KumhamSemakinPasti
#KanwilKemenkumhamJateng
#Tejoharwanto
#Kaswo